Daftar Susunan Pemain Persib vs Madura United, David, Klok dan Febri Absen
BANDUNG -- Persib Bandung akan bertemu dengan Madura United di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Ahad (13/3/2022). Dalam laga ini Persib kembali melakukan rotasi.
Rotasi dilakukan karena tiga pemain Persib, David Da Silva, Marc Klok dan Febri Hariyadi absen. Pelatih Persib, Robert Rene Alberts tetap menurunkan Teja Paku Alam sebagai kiper utamanya.
Di lini belakang, Robert memasangkan Nick Kuipers dengan Achmad Jufriyanto. Keduanya didukung oleh bek sayap andalan, Henhen Herdiana dan Ardi Idrus.
Perombakan besar terjadi di lini tengah, akhirnya Robert menurunkan Abdul Aziz sejak menit pertama untuk dipasangkan dengan Mohammed Rashid. Di posisi sayap, ada Erwin Ramdani dan Beckham Putra Nugraha.
Di lini depan, absennya David Da Silva karena cedera membuat Robert memasangkan Bruno Cantanhede dan Ezra Walian. Keduanya bertanggung jawab dalam urusan mencetak gol.
Sementara itu dari kubu Madura United, sang pelatih Fabio Lefundes tidak membuat banyak perubahan dalam skuadnya. Dia menurunkan kiper asingnya, Hong Jungnam.
Di lini belakang, Fabio menurunkan Novan Sasongko, Fachruddin Aryanto, Asep Berlian, Fandry Imbiri, dan Jamierson Da Silva. Untuk lini tengah, ada Slamet Nurcahyo, David Laly dan Bayu Gatra.
Fabio pun kembali mengandalkan striker seniornya, Alberto Gonzalves yang dipasangkan dengan Hugo Gomes.
Daftar Susunan Pemain
Persib Bandung: Teja Paku Alam; Ardi Idrus, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Henhen Herdiana; Beckham Putra Nugraha, Erwin Ramdani, Abdul Aziz, Mohammed Rashid; Ezra Walian dan Bruno Cantanhede
Cadangan: Supardi, Victor Igbonefo, Dedi Kusnandar, M. Natshir, Zalnando, Puja Abdilah, Frets Butuan, Syafril Lestaluhu, Mario Jardel, dan Bayu Fiqri.
Madura United: Hong Jungnam; Novan Setya Sasongko, Fachruddin Aryanto, Asep Berlian, Fandry Imbiri, Jaimerson Da Silva; Slamet Nurcahyo; Alberto Gonzalves, David Laly, Bayu Gatra, dan Hugo Gomes.
Cadangan: Greg Nwokolo, Guntur Ariyadi, Zulfiandi, Fadilla Akbar, Dodi Alekvan, Kadek Raditya, Silvio Escobar, Kevy Syahertian, M. Ridho dan Fadilah Nur Rahman.