Arsan Makarin Jadi Pemain Promosi Pertama Persib
BANDUNG -- Persib Bandung resmi memperkenalkan pemain promosi pertamanya, Arsan Makarin pada Senin (25/4/2022). Arsan dipromosikan dari tim satelit Persib, Bandung United.
Arsan mengakui proses perekrutannya terbilang cepat. Dihubungi oleh Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Arsan pun resmi memperkuat Persib selama dua musim.
"Kontrak selama dua musim. Tanda tangan kontrak satu pekan lalu, prosesnya lumayan cepat. Pak Teddy hubungi saya untuk promosi dan akhirnya tanda tangan di Graha Persib," kata Arsan saat dihubungi, Senin (25/4/2022).
Arsan memang bukan pemain biasa. Lahir di Sumedang dan besar di Kabupaten Bandung, Arsan berhasil membawa Bandung United ke babak 32 besar Liga 3 2021/2022 lalu.
Arsan mengakui dapat tawaran dari tiga klub Liga 1 dan Liga 2. Pertimbangan Arsan untuk membela Persib adalah karena Arsan mendapat saran dari keluarga, rekan pemain dan pelatih Bandung United, Lukas Tumbuan.
"Meskipun banyak yang bilang di Persib pemain muda susah bermain, tapi setidaknya saya bisa dapat pelajaran," kata Arsan.
Pemain berposisi sayap kanan ini pun harus bersaing dengan pemain lain seperti Febri Hariyadi, Erwin Ramdani dan pemain asing Persib, Ciro Alves. Meski persaingan akan sangat sulit, paling tidak Arsan bisa belajar dari para seniornya.
"Insya Allah menatap persaingan mah optimis. Soalnya rezeki orang beda-beda," kata Arsan.
Dia pun memiliki target untuk bisa berkontribusi dengan Persib. Yakni dengan mendapatkan menit bermain di Persib musim depan.
"Semoga bisa memberikan kontribusi positif untuk tim Persib. Pastinya saya berharap bisa mendapatkan menit bermain dan berkesempatan masuk line-up," kata Arsan.