5 Perbedaan Wedding Agreement the Series dan Filmnya, Ternyata Dari Sekuel Novel
Wedding Agreement, film Indonesia yang sukses tayang pada 2019. Untuk mengulang kesuksesan tersebut, saat ini, Starvision Plus pun memproduksi kembali Wedding Agreement the Series pada 2022 ini yang merupakan serial yang di adaptasi dari film Wedding Agreement.
Wedding Agreement the Series, sudah
tayang sejak 25 Maret 2022 kemarin. Series ini merupakan kelanjutan cerita dari film dengan judul yang sama yang dirilis di bioskop pada 2019 lalu. Ternyata memang cukup menyedot perhatian para pecinta film series.
Sebenarnya, apa perbedaan Film Wedding Agreement dan Wedding Agreement the Series? Berikut Bandung24jam merangkumnya dari berbagai sumber:
1. Wedding Agreement the Series berbentuk serial sebanyak 10 episode yang dipenuhi dengan plot twist dan adegan memilukan. Para penonton akan dalam gejolak kehidupan rumah tangga Bian (Refal Hady) dan Tari (Indah Permatasari) secara lebih mendalam.
2. Sutradara Wedding Agreement The Series, Archie Hekagery mengakui, terdapat beberapa perbedaan antara series dengan film sebelumnya, salah satunya cerita yang bisa dibilang sangat luas.
3. Keberadaan serial ini juga sekaligus menjawab pertanyaan-pertanyaan dari netizen soal film Wedding Agreement yang ceritanya sedikit lompat-lompat. Wajar saja, karena durasi film lebih sedikit dibandingkan series. Karena filmnya 90 menit sementara bukunya 300 halaman.
4. Senada dengan sang sutradara, pemeran utama Wedding Agreement The Series Refal Hady juga merasakan adanya perbedaan antara serial ini dengan filmnya. Menurutnya cerita di series sangat mendalam dibandingkan di film sebelumnya.
5. Perbedaan terbesar terletak pada fakta bahwa kisah Wedding Agreement the Series sebagian besar diambil dari novel After Wedding Agreement yang menjadi sekuel buku orisinalnya. Arie Lukihardianti