Animo Masyarakat Berinvestasi Emas Tinggi, Bazar Emas di Bandung Pegadaian Diserbu Warga

BANDUNG-- Pegadaian Kantor Wilayah Jawa Barat kembali menggelar Gebyar Emas Pegadaian yang berlangsung dari 15 hingga 30 April 2025 di Pelataran Kantor Pegadaian Kanwil Jabar, di Jalan Pungkur No 125, Bandung.
Menurut Pemimpin Wilayah Pegadaian Jawa Barat, Dede Kurniawan, saat ini animo masyarakat sangat tinggi untuk berinvestasi emas. Hal ini terbukti begitu ramainya masyarakat mengunjungi berbagai macam toko emas, termasuk didalamnya Outlet Pegadaian Galeri 24.
“Ditengah ketidakpastian ekonomi global, banyak sekali masyarakat yang berbondong-bondong untuk berinvestasi emas, banyakj juga masyarakat yang menjadi FOMO (Fear of Missing Out) karena takut harga emas akan semakin tinggi. Tujuan mereka berinvestasi dengan berbagai alasan, mulai untuk lindung nilai (proteksi dari inflasi), bahkan ada yang sekedar mencari keuntungan secara jangka pendek,” ujar Dede.
Menurutnya, beragam layanan dan promo ditawarkan. Yakni, mulai dari bazar perhiasan, cicil emas, tabungan emas, cuci perhiasan, hingga games berhadiah. Tidak hanya itu, pengunjung juga bisa menikmati fasilitas bebas biaya administrasi dan diskon menarik.
Sementara menurut selaku Kepala Bagian Pemasaran dan Penjualan sekaligus mewakili Penyelenggara menyampaikan bahwa Kegiatan Bazar Emas ini bertujuan untuk memfasilitasi nasabah yang ingin berinvestasi emas, dengan harga yang sangat kompetitif dibandingkan dengan harga yang dijual dipasaran, selain itu masyarakat juga dapat menikmati fasilitas untuk cicil emas yang merupakan salah satu produk unggulan dari Pegadaian.
“Jadi di Bazar Emas ini bagi masyarakat yang ingin investasi emas bisa menikmati produk cicil emas Pegadaian, sehingga masyarakat cukup hanya membayar uang muka saja, dengan pilihan jangka waktu cicilan sampai dengan 36 Bulan”, ujarnya.
Selain itu menurutnya, dalam Kegiatan Bazar Emas ini, Masyarakat akan mendapatkan keuntungan mulai dari doorprize hingga potongan harga yang sangat menarik.
Dari sisi kinerja, Kepala Humas & Protokoler Pegadaian Jawa Barat, Denny Rudiono menyampaikan Pegadaian Jawa Barat mencatat pertumbuhan signifikan pada produk Cicil Emas. Hingga pertengahan April 2025, realisasi cicilan emas naik 52,02 persen (YtD) atau setara 88,2 kilogram, sementara secara tahunan (YoY) melonjak hingga 161,83 persen atau 159 kilogram.
Selain itu, penjualan emas batangan produksi Galeri 24 Pegadaian juga mencatat angka impresif, mencapai 102 kilogram. Produk Deposito Emas tak kalah menarik minat, dengan capaian 58,2 kilogram hingga saat ini.
Menurutnya, bagi masyarakat yang malas untuk antre atau datang langsung ke Outlet, Pegadaian juga terus mendorong masyarakat untuk berinvestasi emas secara mudah. Serta, terjangkau melalui produk Tabungan Emas, yang kini dapat diakses melalui aplikasi Pegadaian Digital Service. Yakni, menabung Emas di Pegadaian Tabungan Emas Pegadaian melalui Tabungan Emas Pegadaian mulai dariRp10.000.
"Tabungan Emas Pegadaian bukan hanya aman, tapi juga fleksibel. Kami ingin masyarakat semakin sadar pentingnya mengelola aset sejak dini, dan Gebyar Bazar Emas ini menjadi momen yang tepat untuk itu," katanya.