Spotify Buat Mode Khusus untuk Playlist Stranger Things
BANDUNG -- Spotify bekerja sama dengan Netflix untuk meluncurkan playlist Stranger Things. Bukan sembarang playlist, terdapat mode khusus yang dipersonalisasikan untuk season 4 volume 2 yang tayang perdana pada 1 Juli lalu.
Dengan nama Stranger Things Official Playlist, berbagai macam lagu yang ada di serial ini hadir. Serial ini bercerita dengan latar 80-an ketika karakter Max Mayfield (Sadie Sink) berhasil melarikan diri dari Vecna (Jamie Campbell Bower) begitu teman-temannya memainkan lagu favoritnya, Running Up That Hill oleh Kate Bush.
Dilansir dari laman Tech Crunch, ketika pengguna memilih salah satu lagu dari playlist ini di perangkat Android atau Spotify Desktop, maka penggemar akan melihat lampu sorot yang berjalan sesuai detik lagu.
Selain itu, pengguna akan menemukan Vecna sendiri di dalam layar mereka. Pengalaman yang didapatkan dari Spotify ini membuat acara yang kini menjadi paling banyak ditonton ini menonjol dibandingkan layanan streaming lainnya.
Menariknya, personalisasi itu tidak hanya berlaku di playlist itu saja. Ketika ada lagu lain yang ditambahkan, maka mode tersebut akan tetap dibawa. Artinya, setiap lagu bisa menjadi penyelamat dari Vecna, menarik bukan?