×

Libur Akhir Tahun, Berbagai Pengalaman Berbelanja yang Seru Dihadirkan di Mal 23 Paskal

Mal 23 Paskal memperkenalkan konsep baru berbelanja
Mal 23 Paskal memperkenalkan konsep baru berbelanja

BANDUNG–Tahun ini, 23 Paskal menghadirkan kejutan besar untuk warga Bandung. Setelah bertahun-tahun kota ini identik dengan hiruk pikuk midnight sale, 23 Paskal memperkenalkan konsep baru yang mengangkat pengalaman berbelanja ke level yang lebih modern, nyaman, dan seru. Yakni, “Great Christmas Deals.”

Menurut Leasing & TCR Manager 23 Paskal, Ilham Arif Akbar, mulai 1 Desember 2025, setiap weekend di bulan Desember di Mal Paskal 23 akan dipenuhi ambience festive, program belanja spesial, dan atraksi hiburan yang bisa dinikmati tanpa harus menunggu tengah malam.

"Di antaranya, ada Great Christmas Sale: Diskon hingga 80 persen dari beragam tenant fashion, beauty, electronic dan lifestyle," ujar Ilham, kepada wartawan belum lama ini.

Ilham menjelaskan, Great Christmas Shopping Race adalag Program belanja berhadiah Cashback Shopping Vouchers senilai 2 Juta Rupiah setiap Sabtu dan Ahad. Ada juga, hadiah penukaran, poin khusus untuk pengguna Cornerscard Apps.

Serta, kata dia, Drive Your Dream yakni undian berhadiah dengan kesempatan memenangkan hadiah mobil listrik BYD Atto 3.

"Rangkaian acara performance yang akan menghadirkan komunitas dan grup choir dan orchestra Kota Bandung. Great Christmas Treats : Free Venchi chocolate,free wrapping gift & Goodie Bag. 23 Paskal Great Christmas – It’s an Experience Arround the World.

Selain itu, kata dia, berbagai performance dengan tematik mancanegara dari komunitas Bandung. “Dengan adanya komitmen kami menjadikan 23 Paskal salah satu ICONIC

DESTINATION di Bandung. Oleh karena itu, The Great Christmas di mengajak pengunjung untuk menikmatinya dengan cara yang berbeda dan menyenangkan dengan Pokémon Play Lab dan LEGO serta Adventure Experience Theme Park dari Skyward Project sekaligus," katanya.

Sementara menurut Campaign Manager 23 Paskal, Indra, akhir tahun di 23 Paskal akan menjadi yang paling meriah di Kota Bandung.

“Kami ingin membawa perubahan positif pada cara Bandung merayakan akhir tahun yang “template” seperti midnight sale lagi – midnight sale lagi di akhir tahun. Kalau bisa sale satu bulan, kenapa harus satu malam?” katanya.

Menurut Indra, di industri modern ini konsumen punya jalan pintas untuk berbelanja. Namun, marketplace ternyata tak menggantikan keberadaan mal. Karena, sk mall pengunjung bisa merasakan ekaperience dan pasti akan belanja.

"Tingkat kunjungan ke mal kami sekitar 60 ribu hingga 78 ribu di saat puncak kunjungan," katanya.